Sabtu, 12 Februari 2022 telah berlangsung acara pemberkatan nikah Kudus di kalangan Keluarga Manihuruk dan sekaligus pelaksanaan adat pernikahan Batak Toba, sebagaimananya mestinya. Karena pada masa pandemi ada kalanya pemberkatan nikah dan adat terjeda beberapa bulan bahkan ada yang 1 tahun hingga anak sudah ada/lahir, baru dilaksanakan adatnya. Dan memang demikian adanya mengingat ancaman pandemi yang masih berkepanjangan sampai saat ini. Namun bagi Keluarga yang pesta hari ini boleh dibilang sangat beruntung karena kegiatan tersebut dapat terlaksana tentu dengan mengikuti Protokol Kesehatan yang telah ditetapkan oleh Satgas Covid-19.
Pemberkatan nikah Kudus yang pertama ada di Kota Cimahi Provinsi Jawa Barat yaitu pemberkatan nikah Bripka Agustin Parulian Manihuruk, SH dengan Pricella Atika Sari br. Hutagalung, S. Pd yang pemberkatannya dilaksanakan di Gereja HKBP Bandung Barat.
Sebelum acara pemberkatan dan Adat pernikahan dimulai Ketua Umum Punguan Pomparan Raja Simanihuruk Boru Bere (Punguan PRSBB) Indonesia, Sahala Manihuruk, SH/br. Sihaloho (Am. Tongam) menyerahkan Cinderamata kepada Keluarga Bp. Rikson Manihuruk/br. Sihaloho – yang datang dari Batam atas partisipasinya mendukung Punguan PRSBB, khusunya Jabodetabek. Mauliate ma Amang Bp. Rikson Manihuruk.
Pemberkatan nikah Kudus kedua terjadi di Medan yaitu Gaharu Sinaga dengan Andriana beru Ginting pesta Adat di Kota Medan. Suhut par Anak: Ny Y. Sinaga br Manihuruk ( Nai Jesika).
Dan pemberkatan nikah Kudus yang ketiga adalah : Ari Saputra Simarmata dengan Maria Incencya br. Haloho, SE di Gereja HKBP Slipi Jakarta Barat. Dan Adat pernikahan dilaksanakan di Gedung Mangamputua Gorga Satu Tanjung I Jakarta Barat. Adapun posisi adat marga Manihuruk adalah sebagai Hulahula (Tulang dari Pengantin Wanita).
Pada kesempatan tersebut sesuai AD/ART Punguan PRSBB Jabodetabek, maka sebagai tanda kasih doa restu atas Keluarga Baru ini Punguan mangulosi, dengan harapan semoga Keluarga ini tetap bahagia dan harmonis sampai Saurmatua. Suhut par Boru : HJ. Haloho (+)/Sarmauli br. Manihuruk, S. Pd (Op. Felicia/Nai Apri) – Slipi Jakarta Barat. Selamat menempuh hidup baru.