FAMILY GATHERING DAN ADAT

Jum’at, 10 November 2023:

Kegiatan Keluarga Manihuruk khususnya Jabodetabek dimulai dengan Keluarga Manihuruk1955 Pomparan Ompu Landit dengan mengambil tujuan wisata “FAMILY GATHERING”  di Cisarua Kabupaten Bogor. Mereka mengadakan kegiatan mulai tanggal 10 – 12 November 2023 yang sifatnya meriah dan saling menghibur sesama Peserta.

Barangkali ada yang bertanya; Siapakah Ompu Landit?

Ompung kita Raja Simanihuruk mempunyai 3 anak yaitu; 1). Datu Tahun Diaji 2). Guru Marsingal 3). Guru Nianggapan. Datu Tahan Diaji mempunyai 3 Anak juga yaitu; 1). Raja Ni Huta, 2). Ompu Sohataltalan 3). Ompu Tembe. Dan Ompu TEMBE mempunyai 2 Anak; 1). Ompu Niondar 2). Ompu Sorihata/Sohirimon.

Lalu Ompu Niondar mempunyai 3 Anak yaitu; 1). Ompu Jorngom, 2). Ompu Manuntumi 3). OMPU LANDIT (Generasi Kelima). Klik saja

Kemudian pada hari yang sama (Jum’at, 10 November 2023) Keluarga Napitupulu mendatangi Keluarga Manihuruk dengan tujuan Patua Hata, Marhusip (Jabodetabek) berkaitan dengan rencana pernikahan Jeffrey Napitupulu dengan Sean br. Manihuruk. Setelah kegiatan Marhusip acara dilanjutkan dengan Ikat Janji Pernikahan (Martumpol) di Gereja HKBP Jati Asih.

Sebagaimana materi Undangan antara lain kegiatan 3 M. Dua M sudah dilaksanakan (Marhusip dan Martumpol). Kegiatan M ketiga adalah MARTONGGO RAJA, yaitu pembagian tugas pada pesta unjuk tanggal 09 Desember 2023.

Kemudian hari Sabtu, 11 November 2023 kali ini Keluarga Manihuruk yang mendatangi Keluarga Limbong selaku par Boru. Maksud dan tujuan adalah sama seperti yang terjadi pada tanggal 10 November 2023 yaitu Patua Hata, Marhusip kaitannya dengan rencana pernikahan Romano Manihuruk dengan Elisha br. Limbong.

Dengan ini atas nama Admin mendukung dan berdoa kiranya acara pemberkatan dan pesta unjuk pernikahan berjalan lancar dan sukses. Amin

JODOH

Ada 3 hal dalam kehidupan kita selaku mahluk ciptaan Tuhan Yang Maha Esa yaitu; Umur, Rejeki, Jodoh. Bahwa ketiga hal tersebut di atas merupakan rahasia Tuhan melalui iman kepercayaan kita masing-masing, boleh kita minta melalui doa. Seumpama, berikanlah ya Tuhan umur panjang, dstnya.

Demikian yang terjadi pada hari Sabtu, 4 November 2023 telah terbentuk satu Keluarga Baru, dimana kedua Pengantin berbeda suku, Pengantin Wanita adalah Suku Tapanuli (Batak Toba) dan Pengantin Pria dari Suku Jawa. Barangkali peristiwa ini merupakan konsekuensi logis pada era globalisasi.

Adapun Keluarga Baru dimaksud adalah Bernardinus Henry Hartanto (Henry) dengan Evi Veronica br. Manihuruk, S. Ap ( Evi ) dimana pemberkatan nikah kudus telah berlangsung di Gereja St. Leo Agung Cipinang Melayu Kec. Makasar Jakarta Timur pada pukul 08.00 WIB. Setelah pemberkatan acara resepsi pernikahan dilaksanakan di Graha Zeni TNI Jalan Matraman Raya Jakarta Timur.

Keluarga Besar Manihuruk melalui Punguan PRSBB Jabodetabek, ikut berbahagia atas Keluarga Baru ini, dengan memberikan Cinderamata berupa Ulos dengan harapan kiranya Henry dan Evi menjadi Keluarga bahagia dan harmonis sampai Saurmatua.

Suhut par Boru: Budiman Manihuruk/br. Sihaloho (Am. Evi) – Bintara Kota Bekasi

Suhut par Anak (Orangtua Pengantin Pria: Drs. Michael Harmanto dan Ibu Christina Sulastriyah – Cipinang Melayu Kec. Makasar Jakarta Timur.

TIGA BERITA DUKA

Senin, 30 Oktober 2023

Ada 3 berita duka di Keluarga Manihuruk antara lain;

  1. Karawang: Adin Sinaga (Amani Ari ) Tutup Usia 51 Tahun, na nihabaluhon ni Inang Lastria Darma br. Manihuruk ( Nai Ari) Monding: Minggu, 29 Oktober 2023 Pukul: 11.30 WIB. Dimakamkan di:Gorat Palipi Kabupaten Samosir tanggal 31 Oktober 2023. Sumber Berita:
    Pengurus Wilayah Karawang, Cikampek, Cikarang, Purwakarta Punguan PRSBB Indonesia.
  2. Palembang Sumatera Selatan; PS. Manihuruk (Op. Rapael Doli) tutup Usia 71 tahun. Senin, 30 Oktober 2023 di RS Bubda Palembang na nihabaluhon ni Inang Br.Hutagaol (Op.Rapael Boru). Alm. adalah Penasehat Wilayah Palembang Punguan PRSBB Indonesia.Rumah Duka:
    Jl. Peltu Tulus Yahya Palembang
    Rencana Acara:
    Pangarapotan/Tonggo Raja:
    Hari : Selasa
    Tgl : 31/10/2023
    Jam : –
    Acara Adat & Tu Udean :
    Hari : Rabu
    Tgl : 01/11/2023
    Dikebumikan :
    Di Palembang. Sumber Info: Pengurus Wilayah Palembang Punguan PRSBB Indonesia.
  3. Jabodetabek:
    Manden Purba ( Op. Keiza) tutup Usia 78 Tahun,
    Senin, 30 Oktober 2023
    di RS. Carolus
    na nihabaluhon ni Inang Miner Br.Manihuruk (Op. Keiza) Rumah Duka:
    RD Cikini Primaya
    Jl. Raden Saleh Raya No.40 RT.12/RW.2 Jakarta Pusat. Dan Pangarapotan/Ria Raja: Senin Tanggal : 30/10/2023 Pukul : 20.00 WIB Acara Adat : Selasa Tanggal : 31/10/2023 Dikebumikan :TPU Menteng Pulo Jakarta Selatan.

Dengan ini atas nama Pengurus menyampaikan turut berdukacita semoga Keluarga tabah, cepat terhibur dan acara adat parpudi berjalan lancar serta sukses sesuai konsep SUHUT.